Profil Singkat

Profil Singkat



KB-TK Islam Bani Umar berdiri pada tahun 2014. Dengan mengusung pembelajaran yang mengedepankan penguatan karakter dan nilai – nilai keislaman sebagai kegiatan utama, bertahap sesuai dengan tingkat perkembangan masing – masing. 

Pembelajaran diberikan melalui konsep belajar sambil bermain sehingga anak-anak merasa senang dan nyaman melakukan kegiatan bersama guru dan teman-temannya.  Hal ini penting karena konsep bermain sebagai dunia anak menjadi sarana utama untuk merangsang pertumbuhan dan perkembangan anak, sekaligus sebagai wadah stimulasi untuk membangun kesadaran belajar bagi anak.

Mengikuti kurikulum yang telah disusun oleh pemerintah, KB-TK Islam Bani Umar berupaya memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan untuk meningkatkan tumbuh kembangnya dengan bantuan bimbingan dari guru – guru yang berpengalaman dan mencintai dunia anak-anak.